Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cepat Besar dan Gemuk Tanpa Sayuran Burung Love Bird Waktu Meloloh


Cepat Besar dan Gemuk Tanpa Sayuran Burung Love Bird Waktu Meloloh



Hallo sobat kicau mania di seluruh nusantara ini, Bagaimana hasil ternaknya? semoga semuanya lancar lancar saja dan tak ada kendala apapun. amiin

Disini mimin cuma ingin berbagi tulisan tentang pengalaman mimin dalam beternak burung love bird yang sudah 7 tahun mimin tekuni. Kalian pasti tidak menyangka kalau tanpa sayuran pun burung love bird itu tetap bisa hidup bahkan gemuk-gemuk dan malah lebih sehat.


Dari beberapa kasus banyak yang mengeluh burung love bird nya kurang sehat gara-gara diberi sayuran tertentu. Menurut pengalaman mimin selama ini waktu awal-awal ternak dulu burung ternakan mimin setiap hari mimin kasih sayur kangkung tapi lama kelamaan kok banyak yang mati karena mencret terus habis itu sampai saat ini tidak pernah mimin kasih sayur apapun tetapi malah sehat dan gemuk gemuk.

Apa saja campuran pakannya? baca baik-baik sampai tuntas agar tidak ada satupun yang ketinggalan.

Waktu masa kawin atau masa sebelum bertelur burung love bird ternakaan mimin cuma mimin kasih Milet Putih dicampur Canary Seed. Campurannya adalah 2 kg Milet Putih dan 1/2 kg Canary Seed ini diberikan setiap hari. Kalau ternaknya banyak beli milet putihnya berapa kilo silahkan dihitung sendiri campurannya seberapa. Nanti kalau sudah bertelur dan mengerami campuran pakan ini tetap diberikan setiap hari. Campuran pakan ini juga mencegah burung love bird nglemak atau apa itu istilahnya?

Kemudian setelah menetas dan indukannya meloloh anaknya campuran pakan diatas tetap diberikan setiap hari. Namun, ada tambahan pakan yang harus diberikan agar anakanya tetap sehat, gemuk dan cepat besar. Apa itu pakan tambahannya? Pakan tambahannya yaitu pakan ayam yang bermerk Confeed atau BR1 diberikan setiap hari juga pada waktu induknya meloloh. Nanti kalau anakanya sudah besar dan bisa makan sendiri indukanya jangan diberi pakan ayam ini lagi agar tidak kegemukkan nanti induknya.

Itulah yang bisa mimin sampaikan dari hasil pengalaman mimin dalam beternak burung love bird selama ini.dan semoga bermanfaat bagi kalian semua para peternak burung lovebird.

terima kasih sudah mau membacaartikel dari blog ini dan salam dari Tukang Ngresik'i Telek Manuk.










===========***===========


Semoga Bermanfaat

Jangan Lupa Share, Komentar, dan Berikan Kritik Sarannya

Sekian Terima Kasih

By: purwomp.com